Kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan menyatakan dukungannya terhadap wacana pemerintah daerah melalui Dinas Perikanan (Diskan) untuk mengembangkan budidaya rumput laut di wilayah tersebut.
Wacana ini dinilai sebagai langkah strategis dalam memanfaatkan potensi perikanan Kabupaten Seruyan yang belum tergarap maksimal.
Baca Juga : DPRD Seruyan Resmi Bentuk Lima Fraksi dalam Rapat Paripurna
Wakil Ketua DPRD Seruyan, Harsandi, menyampaikan bahwa pihaknya sangat menyambut baik rencana tersebut. Ia berharap program pengembangan budidaya rumput laut ini dapat segera direalisasikan.
“Ini adalah wacana yang sangat baik, mengingat pembudidayaan rumput laut di Kabupaten Seruyan hingga saat ini belum berjalan. Kami berharap program ini bisa terealisasi secepatnya,” kata Harsandi, Selasa (8/10/2024)
Politisi dari Partai Golongan Karya tersebut juga mengapresiasi komitmen pemerintah daerah dalam memajukan sektor perikanan, termasuk pengembangan budidaya udang, yang dianggap sebagai potensi besar bagi perekonomian lokal.
“Selain rumput laut, program budidaya udang juga memiliki potensi yang besar. Pada prinsipnya, DPRD Seruyan mendukung penuh semua program yang berhubungan dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Baca Juga : Ketua DPRD Seruyan: Sinergitas Semua Pihak Kunci Sukses Pembangunan Daerah
Harsandi menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam mengoptimalkan potensi perikanan di Kabupaten Seruyan, khususnya dalam budidaya rumput laut dan udang.
Dia berharap program ini tidak hanya menggerakkan sektor ekonomi, tetapi juga membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat pesisir di wilayah tersebut. [Red]
Discussion about this post