Kalteng Today – Puruk Cahu, – Dalam upaya mempercepat realisasi pembangunan, Anggota Komisi II DPRD Murung Raya (Mura) Gad F.Silam mengharapkan agar kegiatan yang sudah diprogramkan pemerintah daerah (Pemda) Mura segera dilaksanakan.
“Dalam keadaan ekonomi saat ini, salah satu bentuk dukungan pemerintah bagaimana mempercepat program yang telah diprogramkan, jangan ditahan supaya serapan dapat bergerak cepat, demikian juga ekonomi masyarakat dapat berjalan,” ujar Gad F.Silam.
Demikian juga Pemerintah Daerah saat ini sudah dalam anggaran perubahan yang setelah sebelumnya terjadi refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19 dapat dilakukan pembahasan lagi agar prioritas pembangunan dapat terlihat.
Baca Juga:Â Dewan Harapkan Pedagang dan Pembeli Terus Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan
“Kita harapkan juga ini setelah nantinya ditetapkan berjalan cepat pada saat pelaksanan dan jangan sampai sudah ada pembahasan APBD murni 2021 lelangnya baru mau dilaksanakan,” kata Politisi PDI-Perjuangan ini.
Dia mengharapkan dalam pelaksanaan kegiatan tahun ini tidak ada lagi penumpukan di triwulan IV. “Yang dikhawatirkan jika terjadi penumpukan kegiatan yang kemudian menambah beban kerja,” lanjutnya lagi. [Red]
Discussion about this post