Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Anggota DPRD Kalteng, Habib Sayid Abdurrahman sangat mendukung peningkatan perekonomian masyarakat desa, khususnya di wilayah Daerah Aliran Sungai (DAS) Barito.
“Salah satu kendala utama dalam peningkatan perekonomian masyarakat desa adalah minimnya infrastruktur jalan dan jembatan penghubung,” ujarnya, Kamis (24/10/2024).
Baca Juga : Bangun Infrastruktur Pertanian di Kalteng Secara Merata
Kurangnya infrastruktur jalan dan jembatan penghubung menurutnya menjadi salah satu penyebab utama masyarakat yang membawa hasil pertanian dan perkebunan dari desa mengalami masalah.
Selain itu, menurutnya faktor tersebutlah yang menyebabkan penurunan kualitas hasil pertanian dan perkebunan yang berdampak pada harga jual, sehingga petani di daerah tersebut merugi.
“Oleh karena itu, selama menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Kalteng periode 2024-2029, saya akan memperjuangkan aspirasi masyarakat terkait pembangunan jalan dan jembatan penghubung,” jelasnya.
Baca Juga : DKPP Seruyan Upayakan Peningkatan Infrastruktur Pertanian
Dirinya menjelaskan, dengan berjalannya fungsi dirinya sebagai legislator dari Dapil IV yang mencakup Kabupaten Murung Raya, Barito Timur, Barito Utara, dab Barito Selatan, maka pihaknya meyakini masyarakat juga akan mendapatkan manfaat.
“Kita ingin sektor pertanian kita kuat, maka segala infrastrukturnya harus dipersiapkan atau di bangun, karena kalau tidak, kualitas yang kita inginkan sulit tercapai dan berdampak pada penghasilan masyarakat,” tukasnya. [Red]
Discussion about this post