Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Lurah Panarung, Evi Kahayanti, memberikan apresiasi kader Tim Pendamping Keluarga (TPK) di wilayah Panarung dengan membagikan bantuan beras.
Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan kerja keras para kader dalam menjalankan tugasnya.
“Ada 44 kader TPK yang menerima bantuan beras, masing-masing seberat 5 kilogram, Jadi total ada 220 kilogram beras yang diberikan kepada kader TPK Panarung,” kata Evi Kahayanti kepada awak media, Sabtu (24/8/2024).
Baca Juga :Teras Narang Apresiasi Putusan MK tentang Ambang Batas Syarat Pencalonan di Pilkada
Para kader TPK, menurutnya memiliki peran penting dalam membantu keluarga-keluarga di wilayah Panarung, khususnya dalam hal pendampingan dan pemenuhan kebutuhan dasar.
Hal ini menurutnya terlihat para kader PKK sangat aktif memberikan edukasi dan dukungan kepada keluarga-keluarga yang membutuhkan.
“Kader TPK ini merupakan ujung tombak dalam program pendampingan keluarga di wilayah kami, mereka selalu siap membantu dan memberikan solusi bagi keluarga-keluarga yang menghadapi berbagai masalah,” terangnya.
Lebih lanjut, Evi berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi para kader TPK dan memotivasi mereka untuk terus bekerja keras dalam menjalankan tugasnya.
Baca Juga :Â DPRD Apresiasi Langkah BUMD Majukan Sektor Transportasi Udara di Kotim
Selain itu, pihaknya menginginkan para kader TPK dapat terus meningkatkan kemampuan dan pengetahuan mereka dalam memberikan pendampingan kepada keluarga-keluarga di wilayah Panarung.
“Kami sangat mengapresiasi dedikasi dan kerja keras para kader TPK, semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban mereka dan memotivasi mereka untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” tutupnya. [Red]
Discussion about this post