Kaltengtoday.com, Kapuas – Dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kolaborasi, TNI-Polri dan PWI Kabupaten Kapuas serta insan pers menggelar kegiatan buka puasa bersama di Masjid Al-Kautsar, Polres Kapuas, pada Senin (17/3/2025).
Acara ini dihadiri langsung oleh Kapolres Kapuas, AKBP Gede Eka Yudharma, Waka Polres Kompol Roni M Nababan,serta jajaran personel TNI dan Polri di wilayah Kapuas.Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai momentum untuk mempererat hubungan antara dua institusi keamanan negara tersebut.
Dalam suasana yang penuh kebersamaan, seluruh peserta berbuka puasa bersama dan melaksanakan salat Magrib berjamaah.
Baca Juga : PWI Barsel Buka Puasa bersama PT. Adaro Indonesia
Pada kesempatan ini, KH. Nuranisarji turut memberikan tausiah kepada para hadirin. Ia menekankan pentingnya menjaga toleransi antar umat beragama, terutama di Kabupaten Kapuas yang selama ini dikenal sebagai daerah yang rukun dan damai.
“Sinergi antara masyarakat, TNI, dan Polri adalah kunci utama dalam menciptakan keamanan dan keharmonisan di daerah ini,” ujarnya.
Kapolres Kapuas AKBP Gede Eka Yudharma menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
Berbuka Pusa antar TNI-Polri,PWI Kabupaten Kapuas dan insan pers merupakan bentuk sinergitas dalam menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Kapuas aman dam damai selama bulan suci ramadhan 1446 Hijriah/2025.
Baca Juga : Polres Kapuas Bersama PWI dan SMSI Bagikan Ratusan Takjil
“Momentum buka puasa bersama ini menjadi wadah untuk mempererat hubungan serta meningkatkan koordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kapuas,” katanya.
Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan. Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan sebagai bentuk sinergi positif antara TNI, Polri, dan masyarakat demi menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis. [Red]
Discussion about this post