Kaltengtoday.com, Tamiang Layang – Sebagai apresiasi atas sinergi Polri dan KPU dalam menyukseskan Pemilu 2024, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, Satya Hedi Puspita,memberikan hadiah berupa maskot Pemilu pada Polres Bartim.
Baca Juga : Ratusan Warga Kabupaten Kapuas Gelar Unjuk Rasa Didepan Kantor KPU
Penyerahan hadiah tersebut dilakukan secara simbolis, tadi (Senin, 7/1/2024) di Kantor Sekretariat KPU Bartim. Ketua KPU Bartim, langsung menyerahkan pada Kapolres Bartim AKBP Eddy Santoso SIK MH.
Menurut Satya Hedi, penyerahan ini merupakan simbol solidaritas dan kolaborasi antara KPU Bartim dan Polres Bartim dalam menjaga keamanan dan kelancaran seluruh tahapan Pemilu.
Sementara Kapolres Bartim Eddy Santoso, menyatakan rasa terima kasihnya atas kepercayaan dan kerjasama yang telah terjalin.
Baca Juga : KPU Kapuas Gelar Rapat Rekapitulasi Penetapan Hasil Pilkada 2024 Tingkat Kabupaten
“Saya dan Ketua KPU bersepakat terus meningkatkan koordinasi untuk menciptakan suasana yang kondusif, aman dan tertib,” ujar Eddy.
Penyerahan maskot ini sendiri, menjadi simbol semangat bersama, untuk suksesnya Pemilu yang jujur, adil dan aman di Gumi Jari Janang Kalalawah. [Red]
Discussion about this post