Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Kewajiban Perusahaan Besar Swasta (PBS) untuk menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggungjawab sosial perusahaan terus di serukan oleh banyak pihak, termasuk Anggota DPRD Kalteng, Sri Neni Trianawati.
Menurutnya, kehadiran PBS di lingkungan masyarakat harus membawa dampak yang nyata, sehingga benar – benar dapat di rasakan kehadirannya.
Baca juga :Â Ketua DPRD Kalteng Komitmen Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Dapil V Kalteng
“Penyaluran CSR dari PBS sudah menjadi kewajiban, mengingat di masyarakat kita tentu masih banyak keterbatasan – keterbatasan yang mestinya dapat dibantu oleh PBS,” katanya kepada awak media, Senin (3/4).
Bantuan PBS berupa CSR tersebut menurutnya dapat menyentuh berbagai aspek di masyarakat, baik di sektor pendidikan, infrastruktur, kesejahteraan sosial, dan lainnya.
“Melalui program CRS yang di salurkan dari PBS yang ada di Kalteng ini saya rasa akan sangat membantu masyarakat yang diluar pemerintah atau eksekutif. Maka dari itu, saya rasa PBS harus melakukan ini demi kehidupan masyarakat yang lebih baik,” tuturnya.
Baca juga :Â Ketua Komisi I DPRD Kalteng Terima Usulan Dari Masyarakat Dapil V
Srikandi Partai Golkar Kalteng ini berharap agar seluruh PBS di Kalteng dapat secara rutin menyalurkan CSR secara berkala ke masyarakat di sekitar PBS yang beroperasi, sebab menurutnya ini sudah menjadi tanggungjawab yang wajib di lakukan.
“Kami tentu menginginkan PBS di Kalteng ini, baik itu sektor perkebunan, tambang, maupun kayu, serta lainnya secara sadar dan mau menyalurkan CSR, agar warga disekitar merasakan dampak nyata dari kehadiran PBS di wilayah mereka,” tutupnya.[Red]
Discussion about this post