kaltengtoday.com, Kasongan – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 Polres Katingan jajaran Polda Kalteng mengelar sepeda santai atau fun bike yang dilepas langsung oleh Bupati Katingan Sakariyas dihalaman Kantor Bupati Katingan
Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo melalui Wakapolres Katingan Kompol Triyo Sugiyono usai melaksanakan fun bike mengatakan bahwa kegiatan ini terbuka untuk umum dan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-76.
“Banyak kegiatan yang kita laksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-76. Salah satunya hari ini kita melaksanakan olahraga bersama seperti fun bike dengan bertabur hadiah,“ ujarnya, Minggu (19/6/2022).
Baca Juga :Â Â HUT Bhayangkara Ke-76, Kapolda Kalteng Buka 5 Kejuaraan Sekaligus
Melalui kegiatan ini, Kompol Triyo berharap, hubungan kepolisian dan juga masyarakat bisa terjalin dengan baik. Kemudian, polisi dan masyarakat bersama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas di lingkungan masyarakat.
“Dengan adanya beberapa kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-76 tingkat Kota Pariaman, hendaknya akan lebih tercipta kerja sama yang baik antara Polres Pariaman dengan stake holder lainnya, “ Tutupnya. [Red]
Discussion about this post