Kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Bejo Riyanto, menegaskan pentingnya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Seruyan. Menurutnya, kualitas SDM yang lebih baik akan membantu dalam pengembangan potensi daerah secara maksimal.
“Menurut saya, peningkatan SDM untuk Seruyan tentunya sangat penting, sehingga kita dapat mengembangkan potensi yang ada di daerah dengan lebih maksimal,” ujar Bejo Riyanto, Jumat (13/9/2024).
Baca Juga : Kelurahan Pahandut Seberang Dapat BPBL, Ini Kata Dinas ESDM Kalteng
Bejo menjelaskan bahwa dengan SDM yang mumpuni, masyarakat Seruyan dapat lebih inovatif dalam memanfaatkan berbagai potensi alam dan peluang ekonomi yang ada. Selain itu, pengembangan SDM juga akan membuka lebih banyak kesempatan bagi masyarakat untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah di berbagai sektor.
Ia berharap pemerintah daerah melalui dinas terkait dapat menyediakan berbagai program pelatihan, pendidikan, dan pengembangan keterampilan bagi masyarakat, khususnya generasi muda. Langkah ini, menurut Bejo, sangat penting untuk menciptakan masyarakat yang siap menghadapi tantangan di era globalisasi dan digitalisasi.
Baca Juga : Kualitas SDM Meningkat Bila Kesehatan Masyarakat Terpenuhi
“Kami di DPRD Seruyan akan terus mendorong kebijakan yang mendukung pengembangan SDM di berbagai bidang, mulai dari pendidikan, pelatihan keterampilan, hingga inovasi di sektor-sektor potensial,” tambahnya.
Dengan peningkatan SDM yang berkelanjutan, Bejo Riyanto optimis Kabupaten Seruyan akan mampu bersaing dan memaksimalkan potensi daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. [Red]
Discussion about this post