Kalteng Today – Palangka Raya, – Fasilitas yang memadai untuk menunjang kesejahteraan dan kenyamanan bagi guru terus menjadi sorotan bagi DPRD Kalteng.
Hal ini Menindaklanjuti adanya aspirasi dari masyarakat Desa Garantung, Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) yang meminta agar pemerintah memperbaiki rumah dinas.
Menurut, H. Maruadi yang merupakan Wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) Kalimantan Tengah (Kalteng) V, yang meliputi Kabupaten Kapuas dan Pulpis persoalan tersebut harus segera ditanggapi serius oleh pemerintah.
“Jadi pada saat kami kesana itu kondisi bangunannya sudah mau ambruk. Bahkan selama ini tidak ada perhatian dari pemerintah provinsi,” katanya, Selasa (27/4).
Baca Juga : Usai Diamankan, Pebalap Liar di Palangka Raya Makan Sahur Bersama di Pos Polisi
Pihaknya mengungkapkan, sebelumnya juga pernah dilakukan pembenahan secara swadaya, akan tetapi hal tersebut diketahui kewenangan dari pemerintah provinsi.
“Jadi kami berharap agar pemerintah provinsi bisa meninjau secara langsung dan segera memperbaiki rumah dinas guru yang ada di sana, agar kedepan para guru kita dapat dengan nyaman menjalankan pengabdian di daerah,” tutupnya.[Red]
Discussion about this post