Kalteng Today – Kuala Pembuang, – Pemerintah Kabupaten Seruyan membuka layanan call center pengaduan bantuan sosial (Bansos) terdampak Covid-19 yang berada diwilayah kabupatennya.
Bupati Seruyan Yulhaidir, mengatakan, adapun nomor layanan call center pengaduan yang dapat dihubungi via Whatsapp (WA), yakni di nomor 081345271968 dan 087826992412.
“Bagi masyarakat Seruyan yang mengalami kesulitan dalam pendataan atau bantuan tidak tepat sasaran hingga warga yang berhak tapi belum dapat bantuan, dapat menghubungi nomor yang disebutkan,” kata Yulhaidir di Kuala Pembuang, Jum’at (8/5/2020).
Bupati berharap, agar masyarakat dapat turut membantu pemerintah daerah dalam memberikan pengawasan terhadap penyaluran bansos di Kabupaten Seruyan.
“Jika ada penyaluran bansos yang tidak tepat sasaran, sampaikan saja laporan di nomor yang tertera.”pintanya.
Dan Bupati juga meminta warga melaporkan dengan data yang berisi fakta yang memuat lokasi, waktu dan lainnya yang dilaporkan. Selain itu, laporan tidak berupa hoax atau fitnah.
Baca Juga:
Dewan Dukung Pelestarian Kesenian Daerah Di Rantau Pulut, Seruyan
Dengan adanya layanan call center tersebut, diharapkan dalam penyaluran bansos ke masyarakat Seruyan yang terdampak Covid-19 dapat berlangsung secara tepat sasaran.
“Mari kita bersama mengawasi proses penyaluran bansos terdampak Covid-19 ini agar pelaksanaan di lapangan sesuai dengan harapan kita bersama,” ungkapnya. [Red]
Discussion about this post