kaltengtoday.com, Pulang Pisau, – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Pulang Pisau, secara resmi mendaftarkan 25 Bakal Calon (Balon) Legislatif yang akan maju dalam Pemilihan Legislatif yang akan dilaksanakan bukan Februari 2024 mendatang, ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten setempat, Kamis (11/05/23) pagi.
Baca juga :Â DPC Partai PDIP Gumas Serahkan Berkas Pencalonan ke KPU
Rombongan DPC- PDI Perjuangan Kabupaten Pulang Pisau langsung dipimpin langsung oleh Ketua DPC-PDIP, Pudjirustaty Narang didampingi Sekretaris H. Ahmad Fadli Rahman dan Bendahara Partai Yoppy Satriadi dan diikuti oleh Balon yang akan berkontestasi pada Pileg tahun 2024 mendatang diterima Ketua KPU Kabupaten Pulang Pisau Yuliana didampingi pada komisioner dan dihadiri Ketua Bawaslu Kabupaten Pulang Pisau Ubeng Itun.
Saat dikonfirmasi awak media, Sekretaris DPC-PDI Perjuangan, H. Ahmad Fadli Rahman mengatakan bahwa pihaknya bersyukur bahwa sesuai dengan jadwal hari ini DPC PDIP Kabupaten Pulang Pisau secara resmi mendaftar 25 bakal calon legislatif (Bacaleg) untuk masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil) I, II dan Dapil III.
H. Fadli mengatakan berdasarkan hasil keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan telah mengeluarkan hasil keputusan nama-nama Balon Legislatif yang berjumlah 25 orang.
Dimana, kata H Fadli, dari 25 orang tersebut terbagi di masing-masing Dapil dengan rincian, Dapil I sebanyak 11 orang, Dapil II 9 orang dan Dapil III 5.
Baca juga :Â PDI-Perjuangan Barsel Menjadi Partai Pertama Pengajuan Calon Anggota DPRD
” Sesuai dengan ketentuan, 30 persennya adalah perempuan sudah terpenuhi, ” tegas H. Fadli.
H. Fadli menegaskan berdasarkan kerja partai kita, nanti semua bekerja, semua turun ke lapangan menyatu dengan rakyat, bersama rakyat, apa yang nantinya akan disampaikan dengan visi dan misi dengan tujuan untuk membangun Kabupaten Pulang Pisau yang lebih baik,
” Insya Allah dengan berjuang bersama-sama, target PDIP Kabupaten Pulang Pisau pada Pileg 2024 akan tercapai dengan baik, ” tandasnya. [Red]
Discussion about this post