kaltengtoday.com, Kasongan – Anggota DPRD Kabupaten Katingan Sugianto mengaku miris, melihat pelayanan puskesmas pembantu atau Pustu di Desa Kiham Batang, Kecamatan Katingan Hulu yang sering tutup dan tidak beroperasi.
“Pustu yang sering tutup tersebut sangat menyulitkan warga. Apalagi ketika ada yang sakit dan ibu yang hamil,” ujarnya, Senin (16/1/2023).
Baca Juga : Â Ini Jumlah Formasi PPPK Kesehatan di Gumas yang Dinyatakan Lulus
Sebetulnya, pustu itu dibantu untuk memberikan dan lebih mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang ada di desa. Namun, sudah empat tahun belakangan kerap kali tutup.
“Ironis sekali melihat kondisi yang demikian. Namun, pustu itu buka jika ada kegiatan pengobatan gratis saja,” kata Sugianto,
Apalagi, sejauh ini dari laporan yang didapatkan, tenaga kesehatan di pustu tersebut belum ada. Sehingga, dari tenaga kesehatan puskesmas di tingkat kecamatan saja. “Hal ini kami temui ketika melakukan reses ke wilayah hulu dan menemukan kondisi pustu yang sedang tutup dan terkunci,” sebut dia.
Baca Juga : Â Tiga Desa di Sebangau Kuala Jadi Fokus Pelayanan Kesehatan Bergerak
Ia menyebutkan, ketika bertemu dengan masyarakat. Pustu tersebut sudah tidak buka hampir empat tahun. Maka, dirinya berharap agar ada penempatan tenaga kesehatan di pustu tersebut. [Red]
Discussion about this post