Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Program strategis dari Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Kalteng tahun 2025 yang akan dikucurkan untuk Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapati sorotan dari Anggota DPRD Kalteng, Abdul Hafid.
Abdul Hafid mengungkapkan, dari pembahasan yang dilakukan pihaknya bersama dengan mitra kerja beberapa waktu lalu, terdapat sejumlah program yang dikucurkan untuk Kotawaringin Timur (Kotim).
“Alokasi anggarannya mencapai puluhan miliar. Dimana, program tersebut mencakup peningkatan jalan, drainase, dan penerangan jalan di berbagai kecamatan di Kotim,” ucapnya kepada awak media, Senin (3/2/2025).
Baca Juga : Kembangkan Program Strategis Budidaya Benih Ikan
Ia membeberkan, ditotalkan terdapat sekitar Rp23,51 miliar untuk peningkatan prasarana, sarana dan utilitas itu di kawasan pemukiman di Kotim tahun 2025.
Dan, diantaranya di Kecamatan MB Ketapang peningkatan Jalan Desa Eka Bahurui dengan anggaran sekitar Rp3,9 miliar. Lalu, peningkatan jalan di Desa Pelangsian dan sekitarnya dengan alokasi anggaran Rp2,8 miliar.
Selain itu juga ada Jalan Ir Juanda dan sekitarnya, Desa Bangkuang Makmur, MB Ketapang dengan anggaran sekitar Rp1,8 miliar. Jalan Bumi Ayu dan sekitarnya Kelurahan Ketapang, dengan anggaran sekitar Rp1,8 miliar.
Lebih lanjut, di Jalan Menteng 2, Jalan Al-Hidayah (menuju Kompleks Makam Muslimin) dan daerah Antang Barat dengan anggaran sekitar Rp1,8 miliar dan peningkatan jalan dan drainase Abdul Rahman, Desa Bapanggang Raya, dengan anggaran sekitar Rp1,8 miliar.
Setelah itu, Jalan BBU di Desa Bapeang dengan anggaran sekitar Rp493 juta dan Jalan SPG Barat dan sekitarnya dengan anggaran Rp493 juta, serta Jalan Kuningan, Gang Sedulur, dan sekitarnya, Kelurahan Ketapang, dengan anggaran Rp493 juta
Kemudian Kecamatan Baamang Kompleks Wengga Metropolitan Sampit, Jalan Family dan sekitarnya, Kelurahan Baamang Barat, dengan anggaran sekitar Rp2,8 miliar dan titik lainnya sekitar Rp958 juta.
Selain peningkatan jalan juga ada penerangan jalan kompleks Wengga Metropolitan sekitar Rp493 juta, dan pembangunan jembatan di kompleks Wengga Metropolitan dengan anggaran Rp493 juta, Jalan Wengga Agung dengan anggaran Rp214 juta.
Kecamatan lainnya, Peningkatan Jalan Kecamatan Telawang dan sekitarnya termasuk drainase dengan anggaran sekitar Rp1,8 miliar.
Baca Juga : Musrenbang Harus Mampu Hasilkan Program Strategis
Kemudian peningkatan drainase Jalur 1, Desa Sebabi, Kecamatan Telawang sekitar Rp678 juta dan Jalan Desa Handil Sohor menuju Bagendang, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan dengan anggaran Rp214 juta dan titik lainnya Rp483 juta.
“Kami berharap program ini dapat meningkatkan kualitas infrastruktur di wilayah permukiman sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi pengguna jalan,” pungkasnya. [Red]
Discussion about this post