kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Jajaran Kepolisian Sektor Hanau Polres Seruyan terus mengawal proses Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Hukum Polsek Hanau. Kapospol Danau Seluluk Aipda Suwarji didampingi anggotanya melaksanakan pengamanan dan monitoring pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi Masyarakat umun di Puskesmas Asam Baru Kec. Danau Seluluk Kab. Seruyan, Senin (19/4/22).
Kegiatan vaksinasi yang bekerjasama dengan petugas vaksinator dari Puskesmas Asam Baru tersebut merupakan gerakan respon percepatan vaksinasi dalam rangka pelaksanaan PPKM guna menekan penyebaran Covid-19.
Kapospol Danau Seluluk mengatakan monitoring sekaligus pengamanan yang dilakukan guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, sehingga dapat memberikan kenyamanan terhadap tenaga medis maupun peserta vaksin Corona.
Baca Juga : Polres Seruyan dan Pihak Lain Kerjasama Lakukan Vaksinasi Drive Thru
Di samping itu, Kapospol menjelaskan pihaknya juga melakukan langkah pencegahan Covid-19 lainnya, seperti mengimbau masyarakat untuk menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan mencuci tangan sebelum memasuki area vaksinasi.
“Selain memberikan rasa aman dan nyaman, kehadiran Polri juga dalam rangka memberikan motivasi dan semangat kepada calon penerima vaksin agar tidak perlu takut saat disuntik vaksin,” ujarnya.
“Polri sepenuhnya siap mendukung program vaksinasi Covid-19 guna mewujudkan masyarakat yang sehat, ekonomi kuat dan semakin produktif,” pungkasnya.
Di sisi lain, Kapolsek Hanau Ipda Ihsan Tio Basir, S. Tr. K., menambahkan kegiatan pengamanan dan monitoring tersebut merupakan tugas wajib Polri dalam mengawal dan mensukseskan program vaksinasi pemerintah.
Baca Juga : Kapolres Cek Kondisi tahanan Terkait Vaksinasi Covid-19 di Rutan Polres Seruyan
“Kita siap mengawal kebijakan Pemerintah dalam rangka mengatasi pandemi Covid-19” ungkapnya. [Red]
Discussion about this post