Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Seorang driver bernama Lulu diduga menjadi korban penganiayaan oleh oknum driver taksi Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya, Senin, 3 Juli 2023 siang.
Lulu mendapat bogem mentah saat menjemput tamu hingga mengakibatkan bibir bagian dalamnya luka.
Baca juga : Diperas Oknum TNI Gadungan, Uang Janda Muda Ini Raib
Saat dikonfirmasi, Lulu mengatakan, insiden itu berawal saat ia sedang menjemput pelanggan yang biasanya menggunakan jasanya tersebut.
Penjemputan itu juga berdasarkan permintaan dari penumpang yang mengirimkan pesan pribadi kepadanya melalui pesan singkat WhatsApp.
“Pemukulan itu berawal saat saya menjemput pelanggan di Bandara Tjilik Riwut. Posisinya ketika sedang offline atau penjemputan itu atas permintaan penumpang yang nge chat saya secara pribadi melalui WhatsApp,” katanya, saat diwawancarai, Selasa, 4 Juli 2023.
Namun, saat dirinya sedang menjemput penumpang, ia tiba-tiba diberhentikan dan dikejar-kejar oleh sejumlah driver taksi bandara setempat.
Saat diberhentikan, dirinya telah berusaha menjelaskan mengenai kedatangannya ke kawasan tersebut. Namun tiba-tiba salah seorang dari oknum driver taksi bandara tersebut justru memukulnya.
“Saat saya membuka jendela mobil untuk berusaha menjelaskan, namun ada salah satu dari mereka yang langsung menampar wajah saya,” ucapnya.
Baca juga : Pastikan Oknum Perwira Polisi Terduga Pelaku pelecehan Seksual Ditindak Tegas
Lebih lanjut Lulu mengatakan, setelah peristiwa tersebut terjadi, dirinya bersama oknum driver taksi bandara sempat dilakukan mediasi oleh AVSEC setempat.
Namun mediasi tersebut tidak membuahkan hasil dan pihaknya melaporkan peristiwa tersebut ke Polresta Palangka Raya.
“Saya sudah visum sebagai bukti dan penumpang saya juga jadi saksi. Saya juga telah melaporkan kejadian ini ke Polresta Palangka Raya dengan harapan kasus ini dapat segera di tindak lanjuti hingga saya mendapatkan keadilan sebagaimana mestinya,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post