kaltengtoday.com, Palangka Raya – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Palangka Raya bersama Anggota di Komisariat melaksanakan kegiatan aksi penggalangan dana untuk bencana banjir di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).
Penggalangan tersebut berlangsung di dua titik, yakni di Lampu Merah Bundaran Kecil Kota Palangka Raya dan Lampu merah Garuda, selama 3 hari (24-26 November).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk membantu para korban yang terkena dampak bencana banjir dan juga sebagai wadah bagi warga kota cantik Palangka Raya untuk memberikan bantuan dana.
“Terkumpul dengan total dana Rp. 19.334.000,-. Donasi yang disalurkan berupa sembako, pakaian, vitamin, popok dan kebutuhan lainnya ,” kata Koordinator Lapangan, Novita Desriana br Girsang.
Ketua Cabang GMKI Palangka Raya, Jhoni Sanjaya menambahkan, dana yang terhimpun itu juga ditambah dengan adanya bantuan dari kader – kader GMKI se Indonesia.
“Mungkin bantuan dari kami tidak besar, serta ini bentuk keprihatinan dan empati kami sebagai mahasiswa yang tergabung dalam GMKI, paling tidak ikut meringankan beban yang dialami warga yang terdampak bencana banjir di Desa Bereng Bengkel,” tuturnya.
Baca Juga : GMKI: Bonus Demografi Menjadi Pasar Menguntungkan Bagi BUMN
Sebelum ini juga, pihaknya ikut serta dalam penyaluran bantuan ke Desa Petak Bahandang dan Mambulung di Barito Timur.
“Harapan kami kedepan pemerintah harus segera mengatasi permasalahan utama banjir ini dan kami juga berharap, dengan tersalurkannya sembako ini dapat membantu masyarakat terdampak akibat banjir yang terjadi,” tukasnya.[Red]
Discussion about this post