Kalteng Today – Palangka Raya, – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Se-Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Halal Bihalal & Upgrading Pengurus melalui Via Zoom Meeting, 5-20 Juni 2021.
Dalam kegiatan tersebut Ketua DPW PAN Kalteng, Achmad Diran menyapa para pengurus di seluruh Bumi Tambun Bungai.
“Saya ucapkan selamat kepada seluruh Pengurus DPW dan DPD Se-Kalteng yang sudah menerima Surat Kepengurusan (SK),yang didalamnya disebutkan begitu SK ditandatangani, maka itu sudah sah,” kata Ahmad Diran saat diwawancarai usai kegiatan tersebut, Sabtu (5/6).
Dirinya menjelaskan, sebelumnya DPW telah melaksanakan rapat harian dan melibatkan Ketua Majelis Penasehat Partai (MPP), serta unsur Ketua, Sekretaris dan Bendahara partai.
“Sebelumnya kita tetap mengutamakan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 dan Swab antigen dalam kegiatan kami, sesuai degan anjuran pemerintah, begitu pun dalam kegiatan Halal bihalal ini,” ujarnya.
Dirinya mengapresiasi keaktifan para pengurus serta anggota PAN di daerah, sehingga tersebut menurutnya merupakan langkah awal yang baik dalam partai menentukan strategi dalam menghadapi agenda politik dimasa yang akan datang.
“Tujuan kegiatan ini yakni dalam rangka menyatukan persepsi yang sama setelah menerima SK. Baik itu dari kabupaten maupun kota, sampai dengan tingkat provinsi,” tuturnya.
Mantan Wakil Gubernur Kalteng ini menambahkan, pihaknya bertekad memenangi Pemilihan Legislatif dan agenda politik di Indonesia di Tahun 2024 mendatang.
“Kita juga memiliki target, seperti contohnya 3 periode pemilihan anggota DPR RI yang lalu, selalu ada satu anggota kita yang dikirim ke Senayan dari Kalteng dan sekarang tidak ada, maka itu salah satu target kita,” tegasnya.
Baca juga :Â DPW PAN Bagikan Sembako Bagi Wartawan
Sekretaris DPW PAN Kalteng menambahkan, Arif M.Norkim menambahkan tujuan dari kegiatan Upgrading tersebut tidak hanya selesai disitu saja, namun pengurus diturunkan ke masyarakat, untuk mengajak bergabung bersama PAN dalam memenangkan agenda politik nasional mendatang.
“Artinya, mereka terjun ke lapangan atau bersosialisasi dan berinteraksi kepada masyarakat, yang ujungnya mengajak masyarakat bergabung dan menjadi anggota PAN,” tukasnya.[Red]
Discussion about this post