Kalteng Today – Sampit, – Meski kondisi sekolah masih terkendala dengan adanya pandemi Covid-19 yang mengharuskan siswa untuk belajar dari rumah. Ternyata mendapat perhatian oleh Kepala Dinas Pendidikan Kotim H Suparmadi.
“Saya meminta guru tetap berada atau hadir ke sekolah, meski belajar dengan jarak jauh alias secara daring,”pintanya. Minggu, (8/8).
Kata Suparmadi menambahkan, bagi yang tidak sakit atau terkonfirmasi Covid-19 dihimbau untuk tetap masuk seperti biasanya. Berikan tugas kepada anak dan pembelajaran jarak jauh harus tetap dilaksanakan nantinya. Harapnya.
Kemudian, tak kalah penting lagi adalah koordinasi dan juga jika ada informasi penting lainnya. Hal ini tentu akan memudahkan baik guru dan juga kepala sekolah nantinya. Artinya, masalah pendidikan pada masing-masing guru bisa dipantau dengan adanya saling koordinasi satu sama lainnya. Akuinya.
Baca Juga : Â Program CSR Diharapkan Sentuh Dunia Pendidikan
Selain itu pula, Suparmadi juga mengharapkan agar guru tetap menjaga diri dan juga tetap menerapkan prokes di sekolah. “Saya meminta guru se-Kotim agar menjaga kesehatan. Bagi yang ada indikasi mengarah pada Covid-19 agar bisa segera dilakukan perawatan, pengecekan atau pengobatan tentunya,”pungkasnya. [Red]
Discussion about this post