kaltengtoday.com, Palangka Raya – Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf meminta agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk dapat produktif dan kompetitif dalam bekerja.
Pasalnya, jika ASN dapat lebih produktif, maka roda pemerintahan akan berjalan dengan baik dan juga lancar. Bahkan, bukan tidak mungkin Pemerintah Kota Palangka Raya bisa mendapatkan berbagai penghargaan atas hasil semua itu.
Terlebih, jika ASN memiliki serta menanamkan jiwa kompetitif, maka akan tumbuh semangat dan jiwa produktif.
Baca Juga :Pentingnya Isu Kesehatan Mental ASN Sebagai Awal Wujud Bela Negara
“Intinya, jiwa kompetitif ini harus dimiliki dan ditanamkan kepada ASN. Dengan jiwa kompetitif ini tentu akan mendukung para ASN untuk terus maju dan berkembang,” katanya, Selasa (5/7/2022).
Dijelaskannya, pentingnya menanamkan jiwa kompetitif, yakni dengan bagaimana mendorong para ASN untuk berlomba-lomba menciptakan inovasi dalam bekerja.
Dengan inovasi tersebut, selain bermanfaat untuk mempermudah mengerjakan tugas sehari-hari, juga dapat mempermudah sinergitas antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya.
“Kami harap ASN dapat terus memperkuat jati diri dan kemampuannya. Terutama memperkuat akhlak, produktif dan kompetitif, dalam mewujudkan birokrasi Pemerintah Kota Palangka Raya agar semakin baik,” ucapnya.
Baca Juga : ASN di Pemprov Wajib Tes Swab PCR Usai Pulang Tugas Keluar Kalteng
Politikus Partai Golkar tersebut juga mengingatkan seluruh ASN, agar dapat bekerja sesuai dengan pedoman dan aturan yang telah berlaku. Jangan sampai ada ASN yang berani memanfaatkan jabatan dan kewenangan untuk kepentingan pribadi.
“Yang pasti kerja bersih, kerja transparan dan jangan sampai bernai melakukan tindakan yang di luar aturan,” pungkasnya. [Red]
Discussion about this post